Autonetmagz.com – Jaguar Land Rover telah mengumumkan kemitraan jangka panjang dengan raksasa teknologi AS Nvidia. Nvidia adalah perusahaan teknologi asal Amerika dengan produknya sudah cukup terkenal seperti graphic cards komputer, hardware, hingga teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence). Jaguar Land Rover mengembangkan hal tersebut untuk generasi berikutnya dari mobil semi-otonom yang sudah sangat terhubung.
Mulai Tersedia pada 2025
Semua kendaraan Jaguar dan Land Rover yang baru dirilis mulai tahun 2025 dan seterusnya akan menggunakan platformsoftware ‘Nvidia DriveTM’ baru. Yang akan memberi daya pada berbagai sistem termasuk fitur keselamatan aktif, sistem mengemudi semi-otonom, monitoring pengemudi, dan visualisasi tingkat lanjut disekitar kendaraan (kurang lebih seperti kamera 360, namun lebih realistis).
Sistem Nvidia DriveTM akan didukung oleh prosesor ‘Drive OrinTM’ – yang akan menjalankan Sistem Operasi Jaguar Land Rover baru – dipasangkan dengan sistem perangkat lunak ‘Drive AV’ dan ‘Drive IX’, dan sensor surround-view. Sebagai bagian dari kemitraan, Jaguar Land Rover akan menggunakan teknologi Artificial Intelligence Nvidia untuk simulasi real- time physically secara akurat. Lalu juga bergabung dengan pembaruan over-the-air untuk menyediakan innovative assisted and automated driving yang dibantu sepanjang masa pakai kendaraan.
Bertepatan dengan Peralihan Ke EV
Peluncuran teknologi Nvidia pada produk Jaguar Land Rover (JLR) akan bertepatan dengan peralihan Jaguar ke EV di seluruh jajarannya. Yang akan membuat serangkaian peluncuran ultra-luxury pada platform listrik baru, layaknya Bentley dan Aston Martin. Sementara itu, Land Rover berencana untuk meluncurkan enam kendaraan listrik antara tahun 2024 dan 2026, untuk melihat 60 persen dari penjualan dicatat oleh model full-electric pada tahun 2030 – di mana Land Rover berencana untuk menawarkan versi listrik dari setiap lini produknyanya.
“Jaguar Land Rover akan menjadi pencipta kendaraan dan layanan mewah paling diinginkan di dunia untuk pelanggan yang paling cerdas,” kata CEO Jaguar Land Rover Thierry Bolloré dalam sebuah pernyataan. Kemudian beliau juga menambahkan “Kemitraan strategis jangka panjang kami dengan Nvidia akan membuka dunia yang potensial untuk kendaraan masa depan kami saat bisnis melanjutkan transformasinya menjadi pembangkit tenaga digital yang benar-benar global.”
The post Jaguar Land Rover Gandeng Nvidia untuk Pengembangan Semi-Autonomus first appeared on AutonetMagz :: Review Mobil dan Motor Baru Indonesia.
http://dlvr.it/SKBHRF
0 Komentar