Bawa Produk ke Osaka Automesse, Yoong Motor Indonesia Siap Go International!

AutonetMagz.com – Bagi kalian pecinta modifikasi, terutama modifikasi lampu, maka nama Yoong Motor tentunya sudah tidak asing lagi. Brand lokal Indonesia yang berasal dari Surabaya ini memang sangat digandrungi para modifikator Tanah Air berkat kualitas dan juga ragam kreativitas yang tertuang di produknya. Kabar terbaru, Yoong Motor Indonesia akan segera go international dengan ikut bagian dalam gelaran Osaka Automesse 2023. Lantas, produk apa yang akan mereka boyong? Yuk kita bahas. Bawa Produk Unggulan ke Jepang Untuk tampil di Osaka Automesse, Yoong Motor Group yang terdiri atas Osram Indonesia, Saber Industries, Ruchi Vision dan Lumens Light telah menyiapkan sejumlah produk unggulan. Dari Osram Indonesia, mereka akan menampilkan Osram CBI All Season dan Osram CBI Laser. Sedangkan Saber Industries akan memajang seri SR3 dan SR Nano. Dan untuk Ruchi Vision, mereka akan memajang lampu LED Ultra Bright yang sifatnya plug and play di berbagai tipe mobil. Dan terakhir, Lumens Light akan memamerkan Custom Lazy Eyes Cutting Laser untuk Mitsubishi Xpander terbaru dengan LED Neomatrix. Selain itu, mereka juga akan memamerkan custom headlamp Toyota Innova Reborn dengan quad projector bi-LED. Yomin Sugiarto, Founder Yoong Motor Group Indonesia, menyatakan bahwa produk buatan Indonesia nyatanya tidak kalah bersaing dengan produk dari Jepang. Hal itu pun yang membuatnya percaya diri untuk tampil di Negeri Sakura Tersebut. “Saya sudah ke sana (Jepang), dan kreasi lampu kita nggak kalah, malahan kreator Indonesia lebih kreatif. Di sana, lampu hanya begitu-begitu saja,untuk fungsional saja. Kalau di sini, kita punya desain-desain yang menarik. Mungkin di sana karena kondisi jalan maupun penerangannya lebih baik dari sini” jelas Ko Yong, sapaan akrab beliau. Ko Yong juga menyebutkan bahwa Yoong Motor tidak hanya memodifikasi lampu, tapi juga bisa memperbaiki lampu yang sudah rusak. Produk Indonesia Bisa Bersaing “Saya yakin produk kita akan diterima di sana dan secara kreativitas maupun kualitas produk kami mampu bersaing” tambah Ko Yong. Beliau juga menjabarkan karakteristik target customer mereka di Jepang sebagai pengguna mobil bertema adventure yang juga masih dipakai harian. Oleh karenanya, masalah warna sinar lampu pun menjadi krusial. “Itu yang kami godok banget demi hasilkan warna yang nyaman di mata baik untuk pengendara maupun yang dari arah berlawanan. Untuk harga, Kisaran harganya Rp 4-5 jutaan. Itu sudah all-in dengan garansi dua tahun” jelasnya. Ko Yong juga menyatakan, produk yang sama juga akan segera dijual di Indonesia pada bulan Maret 2023 mendatang. Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan? The post Bawa Produk ke Osaka Automesse, Yoong Motor Indonesia Siap Go International! first appeared on AutonetMagz :: Review Mobil dan Motor Baru Indonesia.
http://dlvr.it/ShyKFL

Posting Komentar

0 Komentar