AutonetMagz.com – Selama tahun 2023, Daihatsu Indonesia berhasil membukukan capaian penjualan ritel sebanyak 194.108 unit. Angka ini naik 2,9% dibandingkan periode yang sama tahun 2022 lalu yang berada di angka 188.660 unit. Sementara secara Nasional, angka penjualan mobil secara ritel berada di angka 998.059 unit, turun 1,5% dibanding 2022 yang mencapai 1.013.582 unit. Itu Berarti, Daihatsu menyumbang persentase hampir 20% secara nasional, tepatnya sekitar 19,44%.
Sigra Masih Mendominasi
Secara volume dan kontribusi model, penjualan ritel Daihatsu selama tahun 2023 didominasi oleh Daihatsu Sigra. LCGC 7-Seater tersebut berhasil terjual secara ritel sebanyak 63.285 unit, atau berkontribusi sekitar 32,6%. Pada posisi kedua ditempati oleh Gran Max Pick Up yang berhasil terjual sebanyak 43.896 unit (22,6%). Sementara pada posisi ketiga ditempati oleh Terios dengan raihan 24.785 unit (12,8%), menggeser Daihatsu Xenia yang berada di posisi ini pada tahun sebelumnya.
Adapun varian terlaris dari Daihatsu Sigra ialah 1.2 R M/T yang mencetak angka wholesales sebanyak 25.506 unit. Sementara Daihatsu Gran Max Pick Up varian terlarisnya adalah 1.5 STD yang sudah dilangkapi dengan AC dan power steering, varian ini mencatat angka wholesales sebanyak 28.092 unit. Lalu, untuk Daihatsu Terios varian terlarisnya adalah X M/T alias varian termurah yang menyumbang angka wholeasles sebanyak 12.845 unit (gabungan dari unit facelift dan pre-facelift).
Ucapan Terima Kasih
“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat Indonesia, sehingga Daihatsu dapat menutup tahun 2023 dengan raihan positif. Semoga capaian ini dapat terus memotivasi kami untuk memberikan penawaran dan layanan terbaik kepada konsumen, serta pasar otomotif dapat lebih baik dibanding tahun sebelumnya,” ujar Tri Mulyono, selaku Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Tbk. Daihatsu Sales Operation.
Namun bila kita melihat dari sisi wholesales atau pengiriman dari pabrik ke dealer, Daihatsu justru mengalami penurunan. Menurut data dari Gaikindo, penjualan mobil Daihatsu secara wholesales tercatat turun 7,23% dari sebelumnya 202.665 unit pada 2022 menjadi 188.000 unit sepanjang 2023.
The post Penjualan Daihatsu Naik 2,9% di 2023, Tembus 194 Ribu Unit! first appeared on AutonetMagz :: Review Mobil dan Motor Baru Indonesia.
http://dlvr.it/T1RLzr
0 Komentar