Denpasar, AutonetMagz.com – Kehadiran showroom atau diler merupakan aspek yang krusial di segmen otomotif, termasuk di segmen motor listrik. Dan Polytron EV nampaknya memahami betul pentingnya kehadiran diler ataupun showroom yang memudahkan konsumen melihat produk mereka. Oleh karenanya, Polytron EV kembali membuka cabang baru di Pulau Dewata, Bali. Showroom kedua dari Polytron EV telah diresmikan dan berlokasi di Denpasar, Bali. Yuk kita bahas.
Buka Showroom Kedua di Bali
Jadi, Polytron EV baru-baru ini meresmikan diler kedua mereka yang berlokasi di Jalan Cokroaminoto No.379 Ubung Kaja, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali. Showroom ini merupakan bukti komitmen Polytron EV untuk memudahkan konsumen melihat dan membeli motor listrik mereka. Tentunya, showroom kedua Polytron EV di Bali ini akan melayani kebutuhan sales dan services untuk motor-motor listrik Polytron EV. Diler ini dibekali dengan teknisi-teknisi yang berpengalaman yang akan melayani konsumen Polytron EV di Denpasar dan sekitarnya.
Selain menyediakan layanan sales dan services, showroom Polytron EV di Cokroaminoto ini juga dibekali dengan Polytron Fast Charging Station. Jadi, setiap konsumen Polytron EV yang menggunakan motor Polytron Fox Series bisa mengisi daya di showroom ini. Dan kabar baiknya, layanan ini bebas biaya alias gratis. “Dengan segala fasilitas dan layanan yang ditawarkan, outlet showroom motor listrik POLYTRON terbaru ini menjadi tujuan yang wajib dikunjungi bagi siapa saja yang tertarik dengan kendaraan listrik dan gaya hidup yang berkelanjutan” Kata Ilman Fachrian Fadly selaku Head of Product Polytron EV.
Layani Pengguna Polytron Fox Series
“Showroom juga melayani pembelian motor listrik baik secara tunai maupun dengan pembiayaan, ditambah dengan program bantuan pemerintah berupa potongan sebesar Rp7 juta untuk setiap NIK/KTP“, tambahnya. Showroom Polytron EV yang berlokasi di Jalan Cokroaminoto ini beroperasi setiap hari, kecuali hari minggu dan hari besar keagamaan. Informasi lebih lengkap mengenai showroom yang ada saat ini bisa kalian akses dengan mengunjungi situs resmi Polytron atau sosial media Instagram @polytron.ev. Konsumen juga dapat menghubungi sambungan telepon di nomor 1500833 untuk informasi tentang produk Polytron EV.
Jadi, bagaimana menurut kalian, kawan?
The post Perluas Jaringan, Polytron EV Buka Showroom Kedua di Bali first appeared on AutonetMagz :: Review Mobil dan Motor Baru Indonesia.
http://dlvr.it/T7MzBj
0 Komentar